Longsor Banjarnegara: Lima Korban Ditemukan di Hari Terakhir Pencarian

1 hour ago 25

Selasa, 25 November 2025 – 20:45 WIB

 Lima Korban Ditemukan di Hari Terakhir Pencarian - JPNN.com Jateng

Petugas SAR gabungan mengevakuasi jenazah korban bencana tanah longsor di Desa Pandanarum, Kabupaten Banjarnegara, Selasa. ANTARA/HO-SAR Semarang

jateng.jpnn.com, BANJARNEGARA - Operasi pencarian bencana longsor di Desa Pandanarum, Banjarnegara, Jawa Tengah resmi ditutup dengan temuan memilukan.

Tim SAR gabungan berhasil menemukan lima korban meninggal di hari terakhir pencarian, Selasa (25/11). Kelimanya berada di sektor A, lokasi yang sejak awal diduga menjadi titik terparah longsoran.

Kepala Kantor SAR Semarang Budiono mengatakan lima korban itu diduga masih satu keluarga. Dugaan itu menguat dari keterangan kerabat yang mengenali ciri-cirinya.

“Dari keterangan keluarganya, kelima korban ini diduga satu keluarga. Mereka kemungkinan berusaha menyelamatkan diri sebelum tertimbun material longsor,” ujar Budiono.

Dengan temuan terbaru ini, jumlah korban yang berhasil ditemukan dan dievakuasi mencapai 17 orang. Namun, masih ada 11 korban yang belum berhasil ditemukan. Seluruhnya diperkirakan tertimbun di sektor C.

Pencarian di sektor C bukan perkara mudah. Lokasinya luas, kondisi kontur sudah berubah total, dan kedalaman longsoran diperkirakan mencapai 20 meter. Budiono menyebut tantangan itu membuat tim kesulitan mendeteksi posisi para korban yang tersisa.

“Dengan kondisi tersebut kami kesulitan mendeteksi keberadaan korban,” ujarnya.

Setelah menimbang berbagai aspek, cuaca, keamanan tim, dan sulitnya medan, Basarnas memutuskan menghentikan operasi pencarian di Pandanarum. Keputusan ini diambil setelah sepuluh hari kerja nonstop di tengah medan yang tidak bersahabat.

Operasi pencarian bencana longsor di Desa Pandanarum, Banjarnegara, Jawa Tengah resmi ditutup dengan temuan memilukan.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

Read Entire Article
| | | |