jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Vidi Aldiano membagikan pesan penuh cinta untuk sang istri, Sheila Dara Aisha, bertepatan dengan ulang tahun pernikahan mereka yang ke-4 pada 15 Januari 2026.
Dalam unggahan di akun Instagram miliknya, Vidi menyertakan pesan hangat untuk Sheila yang dia sebut sebagai “pendukung hidup.”
“Happy anniversary untuk pendukung hidupku @sheiladaisha. Aku bersyukur, Tuhan kasih jalan aku ketemu dan menikah sama kamu,” tulis Vidi, dikutip pada Sabtu (17/1).
Vidi juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Sheila atas kesabaran dan keteguhannya mendampingi Vidi selama menjalani perawatan kesehatan.
Dia menyadari bahwa peran Sheila tidak mudah dan membutuhkan tenaga serta waktu yang besar.
Tak hanya itu, Vidi menutup pesannya dengan ungkapan penuh kasih.
“Makasih ya, Ai. Happy anniversary yang ke-4. Enggak sabar menghabiskan seluruh hidupku denganmu, Ibu Negara,” tulisnya sambil menyertakan emoji hati merah.
Unggahan tersebut langsung menuai respons hangat dari warganet. Banyak warganet memuji kehangatan hubungan pasangan yang menikah pada 2022.














































