jpnn.com, TIONGKOK - Wuling meluncurkan SUV terbaru Starlight 560 di pasar Tiongkok.
SUV asal Tiongkok itu ditawarkan dalam tiga pilihan penggerak, yakni ICE, PHEV, dan BEV.
Selain itu, SUV yang tersedia dalam opsi konfigurasi 5 dan 7 penumpang itu dibanderol dengan harga 62.800 hingga 98.800 yuan (9.000 hingga 14.200 USD) atau sekitar Rp151 juta hingga Rp239 juta.
Dilaporkan Carnewschina pada Jumat (16/1) waktu setempat, varian PHEV diklaim memiliki jangkauan komprehensif WLTC sejauh 1.100 km.
Konsumen dapat memilih dari empat warna cat eksterior, yakni Interstellar Blue, Smoky Gray, Silver Frost White, and Obsidian Black.
Varian ICE dan PHEV memiliki gril jaring berbentuk persegi panjang, sedangkan bumper bawah menampilkan pelat pelindung bawah berbentuk trapesium.
Varian BEV dilengkapi dengan gril depan tertutup. Secara dimensi, Wuling Starlight 560 berukuran 4745/1850/1755 (1770) mm (panjang/lebar/tinggi), dengan jarak sumbu roda 2810 mm.
Bagasi memiliki kapasitas standar 320 L, dan dapat diperluas hingga 1.945 L dengan melipat kursi belakang.














































