Federico Barba Dibawa ke Singapura Meski Belum Pulih: Apa Rencana Persib Bandung?

2 hours ago 17

 Apa Rencana Persib Bandung?

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Bek Persib Bandung Federico Barba. Foto: Persib/ernando Hero,

jpnn.com - Federico Barba menjadi salah satu sorotan saat skuad Persib Bandung berangkat ke Singapura menjelang duel penting melawan Lion City Sailors pada matchday kelima Grup G AFC Champions League Two 2025/26.

Menurut jadwal, pertandingan Lion City Sailors vs Persib di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (26/11/2025).

Barba Jadi Sorotan

Meski turut dibawa, kondisi Barba belum sepenuhnya pulih, memunculkan tanda tanya besar soal peluangnya merumput.

Bek asal Italia itu baru saja melewati masa pemulihan seusai absen dalam dua pertandingan terakhir melawan Selangor FC di ACL 2 dan Dewa United (BRI Super League).

Untuk mempercepat rehabilitasi, Barba bahkan sempat kembali ke Italia awal November lalu.

Latihan Mandiri dan Upaya Kejar Kebugaran

Kini, setelah kembali ke Bandung, mantan pemain Sporting Gijon itu menambah porsi latihan mandiri, terutama di gym, disertai program lari untuk menstabilkan kondisi fisiknya.

Barba menegaskan bahwa dirinya sedang berupaya keras mengejar level terbaik dalam waktu singkat.

"Saya melakukan banyak hal untuk kembali pulih dengan berlatih di gym dan berlari."

Federico Barba menjadi salah satu sorotan saat skuad Persib Bandung berangkat ke Singapura menjelang duel penting melawan Lion City Sailors

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |