Danrem Tinjau Pembangunan KDMP Ongkaw Dua, Susan Berharap Perhatian Pemda

2 hours ago 12

Danrem Tinjau Pembangunan KDMP Ongkaw Dua, Susan Berharap Perhatian Pemda

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Martin Susilo Martopo Turnip dan jajaran bersama Ketua KDMP Ongkaw Dua Susan Lydia Lumi saat peninjauan pada Sabtu (17/1/2026). Foto: supplied

jpnn.com - Pembangunan kantor Koperasi Desa Merah Putih (KDMP) Ongkaw Dua, Minahasa Selatan (Minsel), Sulawesi Utara telah dimulai.

Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Martin Susilo Martopo Turnip S.H, M.H, dan jajaran bahkan meninjau langsung progres pembangunan KDMP oleh PT Agrinas Pangan Nusantara, Sabtu (17/1/2026).

Ketua KDMP Ongkaw Dua Susan Lydia Lumi menyampaikan bahwa danrem meninjau langsung pembangunan fisik kantor, gerai, dan pergudangan KDMP Ongkaw Dua, sebagai bagian dari dukungan terhadap penguatan ekonomi kerakyatan berbasis desa.

"Pak Danrem melakukan kunjungan dalam rangka evaluasi perkembangan pembangunan fisik KDMP Ongkaw Dua. Beliau menginstruksikan agar ini diselesaikan secepatnya," kata Susan melalui sambungan telepon.

Susan juga menjelaskan bahwa koperasi tersebut memiliki keunikan karena 100 persen Kepala Keluarga (KK) di Desa Ongkaw Dua tercatat sebagai anggota koperasi, sehingga seluruh aset dan kegiatan usaha koperasi menjadi milik bersama masyarakat desa.

"Kunjungan ini menjadi motivasi besar bagi kami untuk menyelesaikan pembangunan dan memastikan koperasi dikelola secara profesional, transparan, dan berkelanjutan," kata Susan.

Dalam kunjungan tersebut, Danrem melihat langsung progres pembangunan serta berdialog dengan pengurus terkait peran koperasi dalam mendorong kemandirian ekonomi masyarakat dan mendukung program pembangunan nasional.

Pembangunan kantor, gerai, dan pergudangan KDMP Ongkaw Dua diharapkan menjadi pusat pelayanan koperasi sekaligus penggerak ekonomi desa, yang mampu meningkatkan kesejahteraan anggota dan masyarakat secara luas.

Danrem 131/Santiago Brigjen TNI Martin Susilo Martopo Turnip meninjau pembangunan KDMP Ongaw Dua, Minahasa Selatan pada Sabtu (17/1/2026).

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |