Selangor FC Melesat di Bawah Pelatih Baru, Persib Bandung Diminta Waspada

4 hours ago 15

Selangor FC Melesat di Bawah Pelatih Baru, Persib Bandung Diminta Waspada

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Pelatih Persib Bandung Bojan Hodak. Foto: Persib.

jpnn.com - Persib Bandung dipastikan tidak bisa lengah saat menghadapi Selangor FC dalam lanjutan fase grup AFC Champions League Two (ACL 2).

Pelatih Persib Bojan Hodak mewaspadai kebangkitan klub asal Malaysia tersebut, yang kini dipimpin nakhoda baru Christophe Gamel.

Juru taktik asal Prancis itu datang untuk menggantikan peran Katsuhito Kinoshi.

Performa Impresif Selangor FC

Meski baru seumur jagung memimpin, Gamel sukses membawa Selangor bangkit dengan meraih dua kemenangan penting, yakni menundukkan Imigresen FC 3-1 di Liga Super Malaysia dan menggulung Negeri Sembilan FC empat gol tanpa balas di Piala FA Malaysia.

Hasil ini memperbaiki performa Selangor FC, yang sempat menelan kekalahan 2-4 dari Lion City Sailors di ajang AFC Champions League Two.

Hodak tak menampik bahwa perubahan di kursi pelatih bisa menjadi faktor krusial dalam meningkatnya performa Selangor FC.

"Pelatih baru mereka sudah lama bekerja di Malaysia dan memahami karakter para pemain. Jadi, Selangor FC sangat berbahaya," ujar Hodak.

Kualitas Individu Pemain Selangor FC

Selain faktor pelatih, Persib juga menyoroti kualitas individu para pemain Selangor FC.

Persib Bandung dipastikan tidak bisa lengah saat menghadapi Selangor FC dalam lanjutan AFC Champions League Two (ACL 2).

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |