Hyundai Jadi Sponsor Utama ASEAN Cup 2026, Timnas Indonesia Siap Unjuk Gigi

3 hours ago 20

Hyundai Jadi Sponsor Utama ASEAN Cup 2026, Timnas Indonesia Siap Unjuk Gigi

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Hyundai Motor Asia memberikan dukungan terhadap perkembangan sepak bola dengan menjadi sponsor utama pada ASEAN Cup 2026. Foto: Dedi Sofian

jpnn.com, JAKARTA BARAT - Hyundai Motor Asia memberikan dukungan terhadap perkembangan sepak bola dengan menjadi sponsor utama pada ASEAN Cup 2026.

Pengumuman itu dilakukan bersamaan dengan undian resmi atau official draw yang digelar di Jakarta Barat pada Kamis (15/1).

Kehadiran produsen mobil asal Korea Selatan yang menjadi sponsor utama itu diharapkan bisa menarik perhatian jutaan penggemar sepak bola.

President of Hyundai Motor Asia Pacific, Don Romano mengatakan kompetisi sepak bola ini menandai sebuah tonggak penting seiring dengan diumumkannya official draw dan dimulainya hitung mundur menuju Hyundai Cup, yang membangkitkan antusiasme di seluruh ASEAN.

Dia optimistis Hyundai Cup 2026 mendapatkan sambutan positif dari seluruh masyarakat.

Sebab, kata dia, kompetisi ini menarik bagi konsumen Hyundai, terlebih partisipasi Timnas Indonesia.

"Melalui sinergi kami dengan ASEAN Football Federation, Hyundai Cup berperan sebagai sebuah platform yang kuat yang menyatukan masyarakat, mempertemukan jutaan penggemar di ASEAN sebagai satu keluarga. Kami menantikan perjalanan yang penuh keseruan menuju sebuah turnamen yang tak terlupakan,” ungkap Don Romano.

Dalam undian grup yang dilakukan, juara bertahan Vietnam akan menghadapi Singapura pada fase grup ASEAN Hyundai Cup 2026.

Hyundai Motor Asia memberikan dukungan terhadap perkembangan sepak bola dengan menjadi sponsor utama pada ASEAN Cup 2026.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |