Electricity Connect 2025 Hadirkan Berbagai Terobosan Pendukung Ekosistem Energi Hijau

1 hour ago 22

Electricity Connect 2025 Hadirkan Berbagai Terobosan Pendukung Ekosistem Energi Hijau

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Pameran di Electricity Connect 2025 menghadirkan berbagai terobosan teknologi rendah emisi termutakhir untuk mendukung transisi energi Indonesia. Foto: MKI

jpnn.com, JAKARTA - Sebanyak 94 exhibitor dari berbagai perusahaan di bidang industri terkait ketenagalistrikan dan ekosistem hijau hadir dalam pameran di Electricity Connect 2025.

Mereka menghadirkan berbagai terobosan teknologi rendah emisi termutakhir untuk mendukung transisi energi Indonesia.

Salah satu exhibitor terbesar dalam pameran ini, PLN Nusantara Power yang menghadirkan inovasi terbarunya yaitu Bio-CNG (bio-compressed natural gas).

Direktur Utama PLN Nusantara Power, Ruly Firmansyah menjelaskan Bio-CNG digunakan sebagai bahan bakar alternatif untuk pembangkit gas.

Bio-CNG tersebut diolah dari limbah cair kelapa sawit atau palm oil mill effluent (POME).

Menurut dia, Bio-CNG telah terbukti mampu menggantikan sebagian kebutuhan bahan bakar pembangkit di Pembangkit Listrik Tenaga Gas dan Uap (PLTGU) Belawan pada Agustus 2025.

“POME punya potensi merusak lingkungan. Tentu saja dengan terobosan Bio-CNG ini, kami tak hanya mampu memanfaatkan limbah, tetapi juga menjaga lingkungan itu sendiri. Inovasi ini akan kami dorong untuk terus berkelanjutan,” jelas Ruly.

Di sisi lain, PT Friendcom Tech Indonesia hadir dalam pameran Electricity Connect 2025 membawa berbagai produk terbarunya di bidang komunikasi. Chief Marketing Officer Asia Pacific PT Friendcom Tech Indonesia, Agus Dwi Suryono menyampaikan pihaknya tengah fokus mengembangkan produk canggih untuk mendukung berbagai kebutuhan komunikasi di era transisi energi.

Pameran di Electricity Connect 2025 menghadirkan berbagai terobosan teknologi rendah emisi termutakhir untuk mendukung transisi energi Indonesia.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |