BKSDA Sumbar-Polisi Sita Ratusan Batang Kayu Olahan di Cagar Alam Maninjau

1 hour ago 22

BKSDA Sumbar-Polisi Sita Ratusan Batang Kayu Olahan di Cagar Alam Maninjau

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Petugas Gabungan BKSDA Sumbar dan Polsek Ampek Koto Aur Malintang sedang memuat kayu yang ditemukan di kawasan Cagar Alam Maninjau di Polongan, Nagari Aur Malintang Timur, Kecamatan Ampek Koto Malintang, Kabupaten Padang Pariaman, Senin (24/11/2025) sore. ANTARA/HO-BKSDA.

jpnn.com - LUBUK BASUNG - Tim Gabungan Balai Konservasi Sumber Daya Alam Sumatera Barat bersama Polsek Ampek Koto Aur Malintang, Polres Pariaman, menyita 148 batang kayu olahan di Cagar Alam Maninjau, Kabupaten Padang Pariaman, Sumbar, Senin (24/11) sore. Namun, belum diketahui siapa pemilik dari kayu itu.

"Barang bukti langsung diamankan ke Polsek Ampek Koto Aur Malintang untuk proses selanjutnya sesuai aturan yang berlaku," kata Kepala Resor Konservasi Wilayah II Maninjau BKSDA Sumbar Ade Putra di Lubuk Basung, Senin (24/11).

Dia menambahkan bahwa total kayu olahan yang disita sebanyak 148 batang dengan jumlah kubikasi 2,03 meter kubik, di Polongan, Nagari Aur Malintang Timur, Kecamatan Ampek Koto Malintang.

Menurut dia, kayu olahan tersebut disita saat patroli gabungan BKSDA Sumbar dengan Polsek Ampek Koto Aur Malintang dengan melibatkan Mahasiswa Kehutanan Universitas Riau.

Patroli gabungan tersebut dalam rangka menindaklanjuti laporan dari masyarakat setempat adanya kegiatan illegal logging di kawasan Cagar Alam Maninjau. Tim gabungan menemukan dua tumpukan kayu olahan di dalam kawasan Cagar Alam Maninjau itu.

Kepala Unit Intel Polsek Ampek Koto Aur Malintang Aipda Zul Padli mengatakan bahwa belum diketahui siapa pemilik kayu olahan tersebut.

Sementara, di lokasi, pihaknya mengamanka sopir Mitsubishi L300 berinisial inisial F (55) dan buruh muat dengan inisial E (34).

Keduanya warga Durian Jantung, Nagari Ampek Koto Aur Malintang Timur. "Peran dari kedua pelaku akan dilakukan pendalaman lebih lanjut," katanya.

Tim BKSDA Sumbar dan polisi menyita ratusan batang kayu olahan di kawasan Cagar Alam Maninjau. Belum diketahui siapa pemilik kayu itu.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |