jpnn.com, JAKARTA - Yayasan Indonesia Setara (YIS) bersama UMKM Sahabat Sandi kembali menggelar pelatihan kewirausahaan untuk membuka lapangan kerja baru dan mendorong kemandirian ekonomi masyarakat.
Kegiatan bertajuk “Baking Kekinian: Raih Cuan dari Usaha Rumahan” ini berlangsung di Aula Attaqwa Sriwijaya, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (10/10/2025).
Sebanyak 50 pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) dari berbagai wilayah di Jakarta mengikuti pelatihan tersebut.
Fokus pelatihan kali ini adalah pembuatan kue klappertaart—makanan berbahan dasar kelapa khas Manado—yang tengah populer dan memiliki potensi pasar menjanjikan.
Founder YIS, Sandiaga Salahuddin Uno, mengatakan kegiatan ini merupakan wujud komitmen dalam membuka akses pelatihan wirausaha, terutama bagi perempuan. Menurutnya, pemberdayaan ekonomi perempuan akan berdampak langsung pada peningkatan kesejahteraan keluarga.
“Yayasan Indonesia Setara percaya masyarakat yang maju adalah yang memiliki kesempatan setara dalam berkarier, berkarya, dan mandiri secara ekonomi,” ujar Sandiaga.
Dalam pelatihan ini, peserta tidak hanya belajar membuat klappertaart dari tahap dasar hingga siap jual, tetapi juga mendapat materi tentang standarisasi resep dan ukuran porsi produk.
Kegiatan ini turut memperkenalkan strategi pemasaran digital melalui media sosial dan pemanfaatan kecerdasan buatan (AI) untuk mendukung promosi usaha.