Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Ada Pesan dari Bang Jay, Panjang Lebar

3 hours ago 10

Timnas Indonesia Gagal ke Piala Dunia 2026, Ada Pesan dari Bang Jay, Panjang Lebar

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Timnas Indonesia kalah tipis 0-1 dari Irak pada laga kedua putaran keempat Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah pada Minggu (12/10) dini hari WIB.

Gol tunggal Irak dicetak oleh Zidane Iqbal pada menit ke-76 setelah menerima umpan matang dari Youssef Amyn.

Sebelumnya, Timnas Indonesia juga kalah 2-3 dari Arab Saudi pada laga perdana.

Dengan dua kekalahan tersebut, peluang Indonesia masuk ke Piala Dunia 2026 menjadi sirna, karena menempati posisi juru kunci Grup B.

Hanya juara grup yang lolos ke Piala Dunia, sedangkan peringkat dua melaju ke putaran kelima.

Kapten Timnas Indonesia Jay Idzes menyampaikan pesan penuh makna setelah kegagalan skuad Garuda melangkah ke Piala Dunia 2026.

Melalui unggahan di akunnya di media sosial, Jay Idzes mengaku kecewa, tetapi menegaskan bahwa kegagalan ini bukan akhir dari perjalanan Timnas Indonesia.

“Sulit rasanya ketika kita sudah lama mengerjakan sesuatu, lalu gagal,” ungkap Jay Idzes dalam unggahan di akunnya di Instagram pada Minggu.

Simak pesan panjang lebar dari Jay Idzes setelah peluang Timnas Indonesia masuk ke Piala Dunia 2026 sirna.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |