Sinergi Majukan Negeri, Bank Mandiri Bimbing PMI Jepang jadi Wirausaha

3 hours ago 16

Sinergi Majukan Negeri, Bank Mandiri Bimbing PMI Jepang jadi Wirausaha

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Bank Mandiri kembali menghadirkan program Mandiri Sahabatku di Jepang untuk kedua kalinya pada 2025. Foto: Bank Mandiri

jpnn.com, OSAKA - Bank Mandiri kembali menghadirkan program Mandiri Sahabatku di Jepang untuk kedua kalinya pada 2025.

Digelar di Osaka, kegiatan ini memberikan pembekalan praktis mengenai literasi finansial, investasi, dan peluang usaha produktif bagi 110 Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari maupun rencana usaha keluarga di tanah air.

Peserta datang dari berbagai kota di wilayah Osaka, Nara, Kansai, Hingga Kyoto dan sekitarnya.

Antusiasme tinggi ditunjukkan oleh para PMI yang menempuh perjalanan lintas kota untuk mengikuti pelatihan tatap muka.

Ini mencerminkan kuatnya semangat belajar dan tekad mereka untuk bertransformasi dari pekerja menjadi pelaku usaha mandiri.

Konsul Jenderal Republik Indonesia (Konjen RI) Osaka John Tjahjanto Boestami menyampaikan apresiasi atas sinergi antara Bank Mandiri serta komunitas PMI/Diaspora di Osaka yang secara nyata memperkuat kapasitas dan kesejahteraan PMI/Diaspora.

"Kehadiran perwakilan pemerintah RI di wilayah kerja Osaka mempertegas dukungan diplomatik terhadap program peningkatan kompetensi dan kemandirian ekonomi PMI," kata John.

Sementara itu, Senior Vice President Government Project Bank Mandiri, Yoga Sulistijono mengungkapkan program Mandiri Sahabatku dirancang sebagai wadah pemberdayaan yang menyeluruh.

Bank Mandiri kembali menghadirkan program Mandiri Sahabatku di Jepang untuk kedua kalinya pada 2025.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |