jpnn.com - JAKARTA - Chelsea mengalahkan Burnley dengan skor 2-0 pada lanjutan Liga Inggris di Turf Moor, Sabtu malam WIB.
Dua gol dari The Blues masing-masing dicetak oleh Pedro Neto menit ke-27 dan Enzo Fernandez menit ke-88.
Kemenangan ini membuat The Blues kini untuk sementara berada di peringkat kedua klasemen dengan 23 poin hasil dari 12 pertandingan.
Pelatih Chelsea Enzo Maresca puas dengan performa Chelsea yang menghajar Burnley dua gol tanpa balas. Menurut Maresca, ini merupakan pertandingan yang cukup sulit dengan berbagai alasan.
“Setelah jeda internasional, berlangsung jam 12 (waktu setempat), bermain tandang ke markas Burnley,” kata Enzo Maresca dikutip dari laman resmi klub, Minggu (23/11).
“Ini adalah pertandingan yang sangat sulit dihadapi dan bagaimana para pemain meresponsnya sangatlah bagus dengan salah satunya mencatatkan nirbobol,” kata Maresca menambahkan.
Pelatih asal Italia tersebut mengaku bahwa masih ada pekerjaan rumah untuk memperbaiki penyelesaian akhir seperti timnya yang kehilangan peluang emas di babak pertama.
Namun, Maresca mengatakan bahwa secara permainan dan dominasi sudah ditampilkan dengan apik oleh Enzo Fernandez dan kawan-kawan. (antara/jpnn)





































