jpnn.com, JAKARTA - KESIBUKAN yang padat, jarang mengonsumsi makanan tinggi zat besi serta stres berlebihan bisa membuat Anda terserang anemia.
Anemia terjadi akibat menurunnya kadar hemoglobin dalam tubuh.
Penurunan kadar hemoglobin bisa membuat organ tubuh kesulitan mendapatkan oksigen yang cukup.
Hal ini bisa menyebabkan banyak gejala termasuk kelelahan, pusing, sakit kepala, sesak napas, detak jantung cepat, kulit pucat.
Penurunan kadar hemoglobin dalam darah disebut anemia.
Hemoglobin bertugas membawa oksigen dan mengangkutnya ke seluruh bagian tubuh.
Selain mengangkut oksigen, hemoglobin juga membawa karbon dioksida keluar dari sel dan ke paru-paru untuk dikeluarkan.
Pada dasarnya, hemoglobin adalah protein yang sangat penting untuk menjalani hidup sehat.