jpnn.com, SEMARANG - Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, melepas komunitas sepeda Tendbir Semarang untuk melakukan touring rute Semarang–Purwokerto, Kabupaten Banyumas, dari Halaman Kantor Bank Jateng, Kota Semarang, Sabtu (22/11/2025).
Touring bertajuk Tendbir North Coast (TNC) 2025 ini diikuti 50 peserta yang menjelajahi rute sepanjang 200 kilometer melintasi Kota Semarang, Kabupaten Semarang, Temanggung, Wonosobo, Banjarnegara, Purbalingga, hingga Purwokerto, Banyumas.
Peserta kegiatan datang dari berbagai daerah. Selain dari Jawa Tengah, terdapat pula peserta asal Jawa Timur, Jakarta, dan sejumlah daerah lain.
Sumarno mengatakan kegiatan ini bertujuan mengeksplorasi sekaligus mempromosikan potensi wisata di Jawa Tengah.
“Kegiatan ini semacam sepeda wisata, mereka mengeksplorasi keindahan alam di Jawa Tengah,” ujarnya.
Dia menjelaskan keikutsertaan pesepeda dari luar Jateng sengaja dihadirkan untuk memperluas promosi daerah, sehingga lebih banyak khalayak mengenal destinasi wisata di provinsi tersebut.
Selain mempromosikan pariwisata, kegiatan ini juga dimanfaatkan untuk memperkenalkan Bank Jateng.
Para peserta menggunakan jersey bergambar dan bertuliskan Bank Jateng sebagai bentuk promosi lembaga keuangan milik masyarakat Jawa Tengah itu.





































