jabar.jpnn.com, BOGOR - Masyarakat di wilayah Jabodetabek dan sebagian besar Jawa Barat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi hujan yang dapat disertai kilat atau petir serta angin kencang.
Berdasarkan prakiraan cuaca yang dikeluarkan BMKG untuk periode Minggu, 18 Januari 2026 pukul 07.00 WIB hingga Senin, 19 Januari 2026 pukul 07.00 WIB, kondisi cuaca didominasi berawan tebal dengan peluang hujan ringan hingga sedang di berbagai wilayah.
Untuk wilayah Jabodetabek, pada Minggu pagi hingga siang hari diprakirakan berawan tebal dengan potensi hujan ringan hingga sedang di sebagian besar wilayah.
Memasuki siang dan sore hari, potensi hujan diperkirakan meluas, meliputi Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Pusat, Jakarta Barat, Kabupaten dan Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan, Kabupaten dan Kota Bekasi, Kota Depok, serta Kabupaten dan Kota Bogor.
Pada malam hari, hujan ringan hingga sedang masih berpotensi terjadi di Kepulauan Seribu, Jakarta Utara, dan Kabupaten Tangerang.
Sementara itu, pada dini hari hingga Senin pagi, cuaca diprakirakan berawan hingga berawan tebal dengan peluang hujan ringan hingga sedang di sebagian wilayah Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Timur, Jakarta Pusat, serta Kabupaten dan Kota Tangerang dan Kabupaten Bekasi.
Suhu udara di wilayah Kota dan Kabupaten Bogor diprakirakan berkisar antara 20 hingga 24 derajat Celsius, sedangkan wilayah Jabodetabek lainnya berada pada rentang 22 hingga 26 derajat Celsius.
Kelembapan udara relatif tinggi, mencapai 80 hingga 98 persen, dengan angin bertiup dari barat daya hingga barat laut berkecepatan 10 hingga 40 kilometer per jam.
Sementara itu, prakiraan cuaca untuk wilayah Jawa Barat pada Minggu, 18 Januari 2026, menunjukkan potensi hujan ringan hingga sedang hampir merata di berbagai daerah.










































