jpnn.com, JAKARTA - Lima perusahaan besar bakal berinvestasi di Indonesia pada pekan kedua Juli 2025.
Mereka dari industri aluminium, energi bersih, AI, cloud, hingga gas alam.
Bloomberg (10/7) melaporkan, para taipan asal Tiongkok mempercepat ekspansi fasilitas pengolahan aluminium di Indonesia.
Proyek-proyek seperti milik Tsingshan Holding Group, China Hongqiao Group, dan Shandong Nanshan Aluminum, tengah mengalihkan investasi besar-besaran ke Indonesia. Ini dilakukan menyusul pembatasan produksi di dalam negeri Tiongkok.
Investasi ini menegaskan posisi Indonesia dan pemerintah Presiden Prabowo sebagai pusat pertumbuhan strategis di Asia Tenggara.
"Selama lima tahun ke depan, Indonesia akan menjadi titik fokus bagi industri aluminium global," ujar Alan Clark, Direktur Konsultan Logam CM Group dikutip dari Bloomberg, Minggu (13/7).
"Menarik sekali membandingkan hal ini dengan apa yang terjadi pada sektor nikel global."
Selain itu, raksasa teknologi asal Amerika, Oracle, secara resmi mengumumkan pembangunan pusat layanan cloud pertama mereka di Indonesia.