jpnn.com, BALI - KTM Solutions mendukung penyelenggaraan Indonesian In-House Counsel Summit & Awards (IHCSA) 2025 di The Westin Resort Nusa Dua, Bali.
Forum yang bertema “Agility in Convergence 2026” ini mempertemukan para penasihat hukum internal (in-house counsel) dari berbagai negara Asia Pasifik untuk merespons tantangan regulasi, teknologi, dan dinamika bisnis global.
Partisipasi KTM Solutions dalam IHCSA 2025 menjadi bagian dari kolaborasi strategis bersama Hukumonline untuk memperkuat legal talent ecosystem yang lebih terstruktur.
Kolaborasi ini menitikberatkan pada pengembangan success profile bagi para profesional hukum sebagai dasar perencanaan karier yang jelas, serta asesmen potensi dan kapabilitas hukum secara objektif.
Upaya tersebut diperkuat dengan penyusunan jalur karier dan program pengembangan berkelanjutan melalui proses recruitment, development, dan retention yang dijalankan bersama Hukumonline.
Langkah ini diharapkan dapat memperkuat peran fungsi hukum dalam mendukung keberlanjutan dan tata kelola perusahaan di Indonesia.
Lebih dari sekadar peran kepatuhan, KTM Solutions melihat fungsi hukum sebagai elemen strategis dalam transformasi bisnis.
"Melalui kolaborasi dengan Hukumonline, kami berkomitmen memperkuat ekosistem talenta hukum yang mampu memimpin perubahan serta meningkatkan kepatuhan terhadap regulasi dan prinsip ESG dengan pendekatan berbasis data dan teknologi,” ujar Direktur KTM Solutions, Reny W. Indriadi, dalam keterangannya, Kamis (9/10).