Dokter Kamelia Akhirnya Ungkap Status Hubungan dengan Ammar Zoni

3 hours ago 21

Dokter Kamelia Akhirnya Ungkap Status Hubungan dengan Ammar Zoni

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Aktor Ammar Zoni saat memeluk kekasihnya, Dokter Kamelia di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Pusat pada Kamis (18/12). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Dokter Kamelia akhirnya mengungkap status hubungan dirinya dengan Ammar Zoni.

Dia mengakui tengah menjalin asmara atau berpacaran dengan aktor berusia 32 tahun tersebut.

"Boyfriend and girlfriend," kata Dokter Kamelia berbincang dalam podcast milik Melaney Ricardo baru-baru ini.

Pernyataan Dokter Kamelia tersebut sekaligus untuk membantah tuduhan netizen di media sosial.

Dia mengaku sering dituding halusinasi lantaran mengeklaim sebagai teman dekat Ammar Zoni.

"Aku enggak halu," tegas perempuan yang berprofesi sebagai dokter gigi itu.

Dokter Kamelia menyatakan bahwa dirinya dan Ammar Zoni memang sengaja menyembunyikan hubungan asmara.

Sebab, dirinya ingin mantan suami Irish Bella itu bisa fokus terhadap proses sidang kasus narkoba.

Dokter Kamelia akhirnya mengungkap status hubungan dirinya dengan Ammar Zoni. Dia mengakui tengah...

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |