Andalkan Baterai Besar, Realme C85 5G Resmi Dirilis di Jakarta, Sebegini Harganya

2 hours ago 22

Andalkan Baterai Besar, Realme C85 5G Resmi Dirilis di Jakarta, Sebegini Harganya

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Realme kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui realme C85 5G di Indonesia. Foto: Realme

jpnn.com, JAKARTA - Realme kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui realme C85 5G di Indonesia.

Smartphone menghadirkan fitur waterproof dan didukung oleh konektivitas 5G untuk mendukung setiap aktivitas pengguna.

Kehadiran realme C85 5G menjadi jawaban bagi mereka yang menginginkan smartphone dengan durabilitas tinggi, performa kencang, dan daya tahan baterai.

Public Relations Lead realme Indonesia, Krisva Angnieszca mengungkapkan kehadiran realme C85 5G merupakan bentuk komitmen untuk terus menghadirkan produk inovatif yang menggabungkan teknologi canggih, desain stylish, dan ketahanan maksimal.

"Realme C85 5G bukan sekadar smartphone, tetapi partner tangguh yang siap mendukung gaya hidup aktif dan produktif,” kata Krisva Angnieszca dalam siaran persnya, Selasa (13/1).

Realme C85 5G dirancang untuk memenuhi kebutuhan konsumen yang aktif dan sering berhadapan dengan kondisi ekstrem, seperti pekerja lapangan, petualang, maupun pengguna yang menginginkan perlindungan maksimal terhadap air, debu, dan benturan.

Dengan perlindungan IP69 Pro, ponsel asal Tiongkok itu mampu menghadapi cipratan air, hujan deras, air bertekanan tinggi, tumpahan cairan panas, serta debu.

Perlindungan tersebut menjadikan realme C85 5G sebagai salah satu smartphone paling tangguh di kelasnya.

Realme kembali menghadirkan inovasi terbaru melalui realme C85 5G di Indonesia. Simak selengkapnya di sini.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |