jpnn.com - Setelah hampir dua pekan tanpa pertandingan, Persib Bandung akhirnya kembali ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) untuk menjamu Dewa United pada pekan ke-13 BRI Super League 2025/26, Jumat (21/11/2025).
Laga ini menjadi momen yang sangat dinantikan kapten Persib Marc Klok.
Gelandang naturalisasi Timnas Indonesia itu mengaku merindukan suara gemuruh Bobotoh, yang senantiasa hadir di belakang Persib.
Maung Bandung terakhir kali merumput di GBLA saat menghadapi Persis Solo pada 27 Oktober 2025.
Setelah itu, Persib menjalani jeda kompetisi seusai menang dramatis 3-2 atas Selangor FC di Malaysia pada 6 November lalu.
Rindu Beraksi di Rumah Sendiri
Kerinduan Klok terhadap atmosfer GBLA begitu terasa. Dia menyebut energi Bobotoh sebagai salah satu faktor pendorong yang selalu memengaruhi performa tim.
"Sudah cukup lama tidak main, terakhir dua minggu lalu. Kami sangat antusias menyambut laga besok. Akhirnya mulai lagi di liga," ucap mantan pemain PSM Makassar itu.
Target Tiga Poin
Menghadapi Dewa United yang dikenal agresif, Klok memastikan seluruh pemain siap mengerahkan kemampuan terbaik.





































