LippoLand Ekspansi ke Karawang, Bidik Para Profesional Muda

4 hours ago 10

LippoLand Ekspansi ke Karawang, Bidik Para Profesional Muda

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Deputy Chief Operating Officer Lippo Karawang, Fritz Atmodjo. Foto dok. Lippo Karawang

jpnn.com, JAKARTA - Karawang menjadi rumah bagi ratusan perusahaan lokal maupun multinasional. Aktivitas industri yang masif turut mendorong peningkatan pendapatan daerah, penciptaan lapangan kerja, dan pertumbuhan ekonomi yang signifikan.

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Karawang menyebutkan bahwa realisasi investasi yang masuk ke wilayah Karawang mencapai sekitar Rp30,24 triliun sepanjang Januari hingga Juni 2025. 

Realisasi investasi menunjukkan peningkatan yang signifikan bila dilihat dari realisasi investasi pada periode triwulan pertama atau Januari-Maret 2025 yang mencapai Rp15,35 triliun.

Ke depan, pencapaian realisasi investasi di Karawang diperkirakan akan terus bertambah hingga akhir tahun nanti. 

"Melihat tren positif ini, LippoLand melalui Lippo Karawang menghadirkan hunian terbaru, K-Suites Collection, untuk profesional muda dan keluarga dinamis yang ingin hidup lebih dekat dengan pusat aktivitas dan kesempatan," kata Deputy Chief Operating Officer Lippo Karawang, Fritz Atmodjo, Selasa (14/10).

K-Suites Collection hadir dengan desain modern, fungsional, dan tetap mengutamakan kenyamanan serta privasi penghuni.

Terdiri dari dua produk hunian berkualitas, yaitu Cendana Suites yang terletak di klaster Canton Hills dan Rolling Hills Boulevar serta Silver Livin yang berada di klaster Colorado Hills dan Walnut Hills Lippo Karawang.

"Hunian ini bukan hanya tempat tinggal, tapi juga representasi gaya hidup modern," ungkapnya.

LippoLand melakukan ekspansi besar-besaran termasuk ke wilayah Karawang, membidik para profesional muda

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |