Bea Cukai Kudus Berikan Fasilitas KITE IKM kepada PT Goodwood Interior, Ini Harapannya

4 days ago 15

Bea Cukai Kudus Berikan Fasilitas KITE IKM kepada PT Goodwood Interior, Ini Harapannya

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Kepala Kantor Bea Cukai Kudus Lenni Ika Wahyudiasti (kanan) menyerahkan izin fasilitas KITE IKM kepada PT Goodwood Interior. Foto: Dokumentasi Bea Cukai

jpnn.com, KUDUS - Bea Cukai Kudus memberikan fasilitas Kemudahan Impor Tujuan Ekspor untuk Industri Kecil dan Menengah (KITE IKM) kepada PT Goodwood Interior.

Pemberian fasilitas yang dilakukan pada Selasa (23/9) itu dalam upaya mendorong ekspor dan memperkuat daya saing usaha kecil menengah.

Fasilitas ini menjadi bukti nyata dukungan pemerintah terhadap pelaku industri kecil agar lebih efisien dalam produksi dan mampu menembus pasar global.

Kepala Kantor Bea Cukai Kudus Lenni Ika Wahyudiasti menyampaikan PT Goodwood Interior merupakan salah satu dari 14 penerima fasilitas KITE IKM yang berada di bawah pengawasan instansinya.

Dia berharap dukungan tersebut tidak hanya berdampak pada peningkatan kapasitas produksi perusahaan, tetapi juga membawa manfaat luas bagi masyarakat.

“Mudah-mudahan fasilitas yang diberikan dapat mendorong perusahaan untuk meningkatkan kapasitas produksi, serta berbuah kebaikan bagi masyarakat dan lingkungan sekitar,” ujar Leni.

Fasilitas KITE IKM memberikan pembebasan bea masuk dan pajak dalam rangka impor bahan baku yang digunakan untuk menghasilkan barang ekspor.

Dengan kemudahan ini, industri kecil menengah dapat menekan biaya produksi, meningkatkan efisiensi, serta lebih kompetitif di pasar internasional.

Ini harapan Kepala Kantor Bea Cukai Kudus Lenni Ika Wahyudiasti terkait dengan pemberian fasilitas KITE IKM kepada PT Goodwood Interior

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |