jpnn.com, JAKARTA - KENCUR merupakan salah satu herbal yang mengandung segudang manfaat.
Herbal yang satu ini sering dipakai sebagai bahan dasar pembuatan jamu, contohnya beras kencur.
Ternyata kencur juga punya manfaat lain untuk para wanita. Yaitu untuk kecantikan tubuhnya.
Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.
1. Bisa memutihkan wajah
Manfaat kencur yang pertama ialah bisa membantu memutihkan wajah.
Kini banyak pemutih wajah instan di pasaran, tetapi pasti menggunakan bahan kimia.
Lebih baik menggunakan bahan alami seperti kencur untuk memutihkan wajah.
Caranya cukup mudah, haluskan beras dan kencur, lalu campurkan.






































