Ini Dua Syarat Wardatina sebelum Maafkan Insanul Fahmi

3 hours ago 20

Ini Dua Syarat Wardatina sebelum Maafkan Insanul Fahmi

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Wardatina Mawa di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (4/12). Foto: Firda/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wardatina Mawa membuka peluang untuk berdamai dengan suaminya, Insanul Fahmi, setelah konflik rumah tangga mereka menjadi perhatian publik.

Namun, Mawa menegaskan bahwa pintu maaf baru bisa dia berikan jika dua syarat utama dipenuhi Insanul sebagai bentuk tanggung jawab dan iktikad baik.

Kuasa hukum Insanul Fahmi, Tommy Tri Yunanto, menjelaskan bahwa dalam pertemuan tertutup di kantor hukum keluarga Mawa di Jakarta, pihak Mawa menyampaikan dua permintaan yang harus dipenuhi sebelum proses islah dapat dilanjutkan.

“Ada dua syarat. Jadi syarat yang pertama adalah Insanul harus secara terbuka meminta maaf kepada keluarganya, meminta maaf juga kepada Mawa, disampaikan kepada media nanti,” ujar Tommy.

Syarat pertama ini disebut penting bagi keluarga Mawa agar persoalan yang selama ini bergulir di ruang publik dapat diluruskan secara transparan.

Mawa ingin permintaan maaf dilakukan secara terbuka, bukan hanya disampaikan secara personal dalam pertemuan. Hal itu dinilai sebagai bentuk penghormatan kepada keluarga yang ikut merasakan dampak konflik tersebut.

Syarat kedua yang diajukan Mawa adalah pembuktian pernikahan siri antara Insanul Fahmi dan Inara Rusli yang diklaim terjadi pada 7 Agustus.

“Yang kedua adalah Mawa mau minta bukti pernikahan siri terhadap Inara. Jadi kalau memang sudah nikah siri di tanggal 7, buktikan,” lanjut Tommy.

Wardatina Mawa membuka peluang damai, namun mensyaratkan dua hal yang wajib dipenuhi Insanul Fahmi.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |