Jakarta Pertamina Punya Misi Berbeda di Proliga 2026 Bersama Megawati

1 week ago 42

Jakarta Pertamina Punya Misi Berbeda di Proliga 2026 Bersama Megawati

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Peluncuran tim voli putri Jakarta Pertamina Enduro di Gedung Oil Center, Thamrin, Senin (5/1). Foto: Muhammad Naufal/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Tim voli putri Jakarta Pertamina Enduro punya misi berbeda saat mengarungi Proliga 2026.

Skuad asuhan Bulent Karslioglu berharap bisa mempertahankan gelar juara seusai di edisi 2025 keluar sebagai pemenang.

Chef de Mission JPE Werry Prayogi mengungkapkan bahwa pihaknya punya optimisme besar seusai merekrut Megawati Hangestri Pertiwi.

Pemain asal Jember itu diharapkan menjadi senjata baru tim milik BUMN seusai tidak bisa memainkan Junaida Santi.

“Jakarta Pertamina Enduro selalu membawa ekspektasi tinggi di setiap musim, terutama karena telah mencatat sejarah tiga kali juara,” katanya.

“Oleh karena itu, musim ini kami fokus dalam penguatan komposisi tim, peningkatan kualitas latihan, dan manajemen tim yang lebih matang untuk kembali bersaing di level tertinggi,” ujar Werry.

Jakarta Pertamina Enduro tetap solid dengan komposisi yang tidak banyak mengalami perubahan.

Pemilik tiga gelar juara itu mempertahankan Yana Shcherban (Rusia) dengan dipadukan bersama Wilma Salas (Kuba).

Tim voli putri Jakarta Pertamina Enduro punya misi berbeda saat mengarungi Proliga 2026 kendati memiliki Megawati Hangestri Pertiwi.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |