jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri memberikan sebuah surat kepada Bupati Tapanuli Tengah (Tapteng) Masinton Pasaribu.
Penyerahan surat itu dilakukan pada penutupan pembekalan bagi para kepala daerah asal partai berlambang kepala banteng itu di Sekolah Partai DPP PDIP, Lenteng Agung, Jakarta Selatan, Minggu (18/5/2025).
Masinton adalah mantan anggota Fraksi PDIP DPR RI pada periode 2014-2019 dan 2019-2024. Pada Pilkada 2024, politikus berdarah Batak itu terpilih sebagai bupati Tapteng.
Lantas, apa isi surat dari Megawati untuk Masinton?
Ternyata surat itu berisi peringatan dari Organisasi Pendidikan, Keilmuan, dan Kebudayaan PBB (UNESCO) tentang Geopark Kaldera Toba.
Lembaga internasional yang bermarkas di Paris, Prancis, itu mengeluarkan ‘kartu kuning’ karena pengelolaan Geopark Kaldera Toba belum memenuhi kriteria tata kelola kawasan geografis yang memiliki keunikan geologi, kenakeragaman hayati, warisan budaya, dan pemberdayaan masyarakat lokal.
Masinton mengungkapkan melalui surat itu Megawati menyampaikan pesan khusus tentang Geopark Kaldera Toba kepada pada kader PDIP di Sumatera Utara (Sumut).
“Pesan Ibu Megawati supaya PDIP dan kepala daerah PDIP di Sumatera Utara memperjuangkan dan menyuarakan keberlanjutan tata kelola Geopark Kaldera Toba sesuai standar internasional yang ditetapkan UNESCO,” ujar Masinton.