Dipolisikan Yonni Dores, Lesti Kejora Beri Tanggapan Begini

6 hours ago 4

Dipolisikan Yonni Dores, Lesti Kejora Beri Tanggapan Begini

Facebook JPNN.com LinkedIn JPNN.com Whatsapp JPNN.com Telegram JPNN.com

Lesti Kejora dipolisikan. Foto: tangkapan layar YouTube/Adiez Gilang

jpnn.com, JAKARTA - Pedangdut Lesti Kejora memberikan tanggapan terhadap laporan Yonni Dores terkait dugaan adanya pelanggaran hak cipta.Kuasa hukum Lesti Kejora, Sadrakh Seskodi menyatakan kliennya telah mendengar adanya laporan terhadap Lesti Kejora dari pemberitaan yang ditayangkan oleh media massa.

Tanggapan tersebut disampaikan Lesti Kejora melalui kuasa hukumnya yang diunggah di media sosial.

Menyusul hal tersebut, Lesti Kejora disebut menghormati keputusan Yonni Dores melaporkannya ke polisi.

"Kami menghormati keputusan Saudara Yonni Dores melaporkan saudari Lesti Kejora kepada Kepolisian Republik Indonesia dikarenakan merupakan hak dari setiap Warga Negara Indonesia," begitu tertulis isi tanggapan pihak Lesti, dikutip Sabtu, (24/5).

Sandrakh menyatakan kliennya masih menunggu perkembangan proses hukum yang sedang berjalan.

Selaku kuasa hukum, Sandrakh meminta kepada seluruh pihak untuk menunggu kejelasan lebih lanjut atas perkembangan penanganan perkara tersebut.

Dia meminta semua orang menahan spekulasi agar tidak menjadi sebuah pemberitaan yang simpang siur dan tidak dapat dipertanggungjawabkan.

"Kami juga masih mempelajari apa yang menjadi dasar pelaporan oleh saudara Yonni Dores," imbuhnya.

Lesti Kejora memberikan tanggapan terhadap laporan Yonni Dores terkait dugaan adanya pelanggaran hak cipta.

JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Read Entire Article
| | | |